Selalu ada cerita yang bergulir, di remang remang kala cahaya mulai menghilang, senja hanya teduh sebentar, sebelum panas terik dan matahari yang membakar, kemudian dengan congkak pergi dengan malam yang dingin dan sepi.
Dalam tiap tiap cangkir yang diseduh ketika malam datang atau sebelum mentari datang, ada hati yang patah dan ingin kembali bertumbuh, berjanji akan kuat dan berlari, menjalani hari hari sepi, menjalani hari hari sendiri, bersama orang orang yang pernah patah hati.
Pontianak, 1 Februari 2019
19 of #360days
19 of #360days
No comments:
Post a Comment