cinta yang mudah dan bertahan lama
masa muda yang gila dan persahabatan hingga tua
keberuntungan yang mengikuti meski masih bisa bermalas-malasan
masa depan yang cemerlang dan keputusan yang tepat dan cepat
bayi mungil yang lucu yang cepat belajar
kesabaran yang panjang menanggapi celotehan
fisik yang prima walau kurang tidur
insting yang kuat mengantisipasi ujian yang akan datang
uang yang datang terlalu cepat dan pengeluaran yang berjalan lamban
waktu sore yang lenggang tak diburu deadline
kerjaan yang punya makna tanpa bos yang arogan dan menyakitkan hati
keinginan belanja yang kurang, kebutuhan yang tercukupi
pasangan yang selalu bercanda mampu menghangatkan dan meluluhkan hati
keinginan belanja yang kurang, kebutuhan yang tercukupi
pencernaan yang lancar dan perut rata, serta semangat untuk terus olahraga
menemukan teman semeja yang sefrekuensi dan selalu mengapresiasi
mentor dan guru terbaik yang memberikan nasihat tepat bermanfaat
karir yang melesat di antara yang lainnya, promosi sesuai takarannya
posisi yang strategis dan punya nilai tukar dan kekuatan bertahan
otak yang cepat menyerap, mata yang lihai teliti memperhatikan
semangat yang tak tergerus pada badai yang datang
selalu ingin mencoba satu kali lagi, berhasil setelahnnya
api yang tak pernah bisa dipadamkan
terbangun pagi dan hati berdebar tak sabaran
tiap hari,
kita mulai dengan kesadaran
mencari cari kebahagiaan
yang pasti akan datang.
19/05