Sunday, October 15, 2023

sekali lagi

harap seperti terlalu keras kepala
mengingini sesukanya
tanpa pikir panjang
yang seru seru saja

kemudian benih patah hati lagi
dari awal sudah diketahui
terlihat semua merah
tapi mungkin aku jadi buta warna

bagaimana cara berpikir dengan rasional
kala melibatkan perasaan yang tak masuk di akal
bagaimana caranya menenangkan perasaan 
yang selalu merindukan kegundahan serta hal hal
yang tak lagi ada disana

masih mampukah bertahan lagi, sekali lagi
merayakan patah hati
sedang stok sudah habis yang terakhir
dan kebodohan dari binar matamu 
sudah terdeteksi dini
dan kau masih keras kepala

mungkin saatnya belajar mengalah
pada hati sendiri 
belajar menyiapkan yang terbaik 
untuk diri sendiri
belajar selaras
antara hati dan pikiran

entah aku yang belum tamat belajar
atau memang pelajarannya tak akan pernah selesai
kuharap nanti pada akhirnya
semuanya akan berjalan sebagaimana mestinya

15.10.23

No comments:

Post a Comment