Monday, August 26, 2024

idealisme

sejauh mana idealismu akan mengantarmu pada ruang-ruang sunyi dan keterasingan. hasrat yang menggelora muncul entah darimana. kutemukan muaranya kadang hanya pada sepi dan keinginan mengisinya dengan hal hal yang beresonansi dengan diri bagaimanapun caranya. kita hidup dengan membawa jejak dan pengalaman masa lalu yang menapaki kita tumpuk pada resolusi resolusi kompleks yang akan mengikuti kita sepanjang perjalanan. bayangan dari diri sendiri yang tak akan mungkin dapat dilepaskan sebagai resiko keberadaan kita. 

dimanakah kita harus menyimpan kegelisahan, rasa ketakutan, serta sepi yang kadang memanggil dan menggema di sudut sudut hati, bagaimanakah caramu mengatasi kegelisahan, perasaan sepi dan kemurungan yang mengantarkan kita mengingat kembali setiap kehilangan yang menggoreskan lubang lubang yang membuat kita sesak bahkan untuk menghembuskan napas.

kemanakah kita mencari kekuatan, alasan alasan untuk lebih kuat bertahan hidup dan bergembira. atau menambal perasaan puas yang tak mungkin akan pernah sempurna kita dapatkan. bagaimana kita menambal perasaan kosong yang tak akan pernah terisi oleh kesibukan, oleh orang orang yang akan membuat kita bosan, pada akhirnya. atau pada kegagalan kegagalan kita bertahan pada hal hal yang sudah tak lagi mampu kita jalankan. 

sejauh apa kita mampu bernegosiasi dalam hidup, meredam semua amarah, kejengkelan serta keputusasaan menjalani hidup? masih percayakah kita pada esok yang masih akan berjalan jauh lebih baik dari hari ini. dan kebahagiaan, akan datang lagi singgah menghibur hari hari kita yang sepi. atau semua kereta telah pergi dan pada akhirnya kita telah terlewat. masih adakah kereta terakhir yang akan mengantarkan kita pada apa yang telah lama kita inginkan, kita cita-citakan. 

atau akhirnya kita harus bernegosiasi dan mengambil kesempatan peruntungan di kota kota lain dimana semuanya, akan kita mulai lagi dari awal. berharap takkan lagi tertinggal, pada ketidakpastian dan hal hal yang tak selesai. 

127/366

No comments:

Post a Comment