aku ingin mencintaimu dengan sederhana
dengan kata kata yang lugas dan tegas
dengan kata kata yang lugas dan tegas
penuh keyakinan dan hal hal yang pasti
aku ingin mengawali semuanya dengan benar
karena apa lah guna kesalahan lalu
jika tak mengambil pelajaran
satu langkah lebih baik
dari hari hari kemarin
aku mencintaimu dengan bodoh dan berani
untuk kali pertama yang terlalu cepat
aku tak lagi ingin memiliki apa apa
aku tak mau kehilangan apa apa
perasaan hari ini terasa jelas dari pertama
tidak akan ada yang kalah
untuk mengutarakannya
untuk menginginkan yang lebih
aku telah berjanji pada diriku sendiri
sedikit lebih berani dari kemarin
untuk berani maju, berani pula pergi
berani mempertanyakan kejelasan
untuk hal hal yang membingungkan
dan malam malam penuh pertanyaan panjang
cintaku dalam dan jarang
tak akan aku lepaskan kesempatan
maupun salah yang akan terulang.
kedua kalinya
//17/6/23
No comments:
Post a Comment